Prinsipal Siapkan 10 Motor Listrik, AHM Godok Strategi di Indonesia

Prinsipal Siapkan 10 Motor Listrik, AHM Godok Strategi di Indonesia

cnbc-indonesia.com – Honda Motor Co bakal serius menggarap pasar sepeda motor listrik . Honda akan menghadirkan 10 model motor listrik pada 2025, hadir dalam berbagai model.

Secara global, prinsipal Honda di Jepang menargetkan peningkatan penjualan tahunan motor listrik menjadi 1 juta unit dalam rentang waktu 5 tahun, dan kemudian 3,5 juta unit atau setara 15 persen total penjualan unit pada 2030.

Dari Indonesia , Presiden Direktur Astra Honda Motor ( AHM ) Keiichi Yasuda, mengatakan, untuk mendukung rencana tersebut, pihaknya akan mengumumkan strategi dan roadmap bisnis motor listrik pada tahun ini.

“Kami sudah bekerjasama dengan berbagai pihak dalam riset dan pengembangan sepeda motor listrik dan infrastruktur pendukungnya, termasuk dalam rantai bisnis baterai,” kata Keiichi dalam keterangan resmi, Selasa (13/9/2022).

“Paling lambat akhir tahun ini, kami akan menginformasikan strategi dan roadmap bisnis sepeda motor listrik Honda di Indonesia,” ujar Yasuda.

Yasuda mengatakan, keseriusan AHM di motor listrik sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 55 tahun 2019 mengenai Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Tranportasi Jalan.

Yasuda mengatakan AHM telah dan terus melakukan studi agar dapat menghadirkan motor listrik yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

Di Indonesia, Honda sudah punya motor listrik PCX Electric yang meluncur pada 2019. Namun motor ini belum dijual untuk umum dan baru dipasarkan dengan sistem sewa ke berbagai perusahaan.

Meski belum dijual retail, Honda PCX Electric sudah diproduksi di pabrik AHM di Sunter, Jakarta Utara. Motor ini memakai dua unit baterai portable yang dapat diisi ulang menggunakan sistem swap dan on board charging.

error: Content is protected !!