Berikut Tindakan Preventif Yang Membuat Power Steering Elektrik Berumur Panjang

Berikut Tindakan Preventif Yang Membuat Power Steering Elektrik Berumur Panjang

cnbc-indonesia.com

Mobil modern umumnya sudah menggunakan power steering elektrik atau Electronic Power Steering (EPS), karena memiliki beberapa kelebihan, seperti lebih efisien hingga lebih aman karena karakternya yang ringan saat berjalan di kecepatan rendah, namun lebih berat putarannya saat di kecepatan tinggi. Selain itu, power steering elektrik juga lebih minim perawatan dan memiliki usia lebih panjang ketimbang power steering tipe hidrolis.

Jika indikator di atas menyala, segera lakukan pengecekan pada komponen power steering mobil Anda

Namun dengan segala kelebihan power steering elektrik yang telah disebutkan di atas, Anda diharapkan untuk tetap mengecek kondisi beberapa komponennya. Selain itu, ada beberapa tindakan preventif yang bisa membuat usia pakai power steering elektrik menjadi lebih panjang. Ingin tahu caranya? Simak ulasannya berikut ini.

Hindari terlalu sering memutar setir saat mobil dalam keadaan diam

Parkir saat roda tak lurus atau terlalu sering belok saat mobil diam membuat kerja motor power steering menjadi lebih berat

Kebiasaan satu ini juga berlaku untuk power steering tipe hidrolis. Karena jika terlalu sering memutar setir saat mobil dalam keadaan diam akan membuat kerja motor power steering menjadi lebih berat. “Beban kerja motor power steering menjadi lebih berat ketimbang saat mobil berjalan,” ujar Yusuf, mekanis Astrido Toyota Pondok Gede, Bekasi.

Cek selalu wheel alignment dengan lakukan spooring & balancing secara berkala

Spooring secara berkala dapat membuat usia power steering elektrik menjadi lebih panjang

Ketika sudut keselarasan roda atau wheel alignment kurang ideal, akan membuat setir tertarik ke arah tertentu. Otomatis membuat kerja motor dan sensor power steering elektrik menjadi lebih berat. Sehingga lakukan spooring & balancing mobil Anda secara berkala, agar kerja komponen power steering elektrik bisa semakin efisien.

Jangan lupa memperhatikan kondisi komponen suspensi mobil

Karet boot setir pada roda depan jika rusak atau bocor membuat kotoran dan karat mudah hinggap dan membuat kerusakan pada komponen steering rack

Kondisi komponen suspensi mobil juga berpengaruh besar dengan usia pakai power steering elektrik. Salah satunya adalah karet boot setir pada roda depan. Jika sampai bocor atau rusak, membuat kotoran dan karat mudah bersarang pada bagian steering rack dan komponen setir lainnya. Dalam jangka waktu yang lama akan menimbulkan masalah dan kerusakan pada komponen power steering.

error: Content is protected !!