Viral Ayah Menangis Gegara Dibentak Anak di Acara Wisuda: ‘Kulo Isin’

cnbc-indonesia.com – Seorang netizen di TikTok membagikan momen pilu saat dirinya bertemu dengan pria paruh baya di perempatan 40 Yogyakarta . Pria tersebut mengaku tak dapat berpaling ketika kedua matanya tertuju pada seorang bapak yang tertunduk lesu sambil mendorong motor seorang diri.

Ketika didekati, bapak tersebut menangis tersedu-sedu bak menggenggam pedih yang tak tertahankan. Rupanya pria paruh baya itu adalah seorang ayah yang baru saja pulang dari acara wisuda anaknya.

Di tengah teriknya Kota Yogyakarta , si ayah terus meraung-raung sambil mengusap air mata yang jatuh ke pipinya. Dia bercerita baru saja dibentak-bentak oleh sang anak di acara wisuda sekolah.

Dengan mengunakan Bahasa Jawa, pria itu mengatakan bahwa sang anak marah sampai membanting handphone di depan banyak orang. Mengingat kejadian tersebut, ayah ini tak kuasa menanggung malu hingga membuat dirinya menangis sepanjang jalan.

Nasib malangnya tak henti sampai di situ saja, ketika memilih untuk pulang, motor yang dikendarainya kehabisan bensin, sementara hanya ada beberapa lembar uang pecahan Rp1.000 di dalam kantong bajunya. Alhasil dia pun mendorong sepeda motor karena tak mampu membeli bahan bakar minyak.

Kulo isin (sama) guru-gurune mas (saya malu sama guru-gurunya mas),” kata curhat sang ayah .

Menurut keterangan netizen yang menemui pria paruh baya itu di Yogyakarta , bapak tersebut kabarnya jauh-jauh datang dari Kalimantan guna menghadiri acara kelulusan sang anak.

“Saat mau mengisikan motornya, Bapaknya nangis ternyata habis dibentak dan dimarahi sama anaknya di tempat wisuda anaknya tersebut sampai Hp anaknya dibanting. Kemudian, Bapaknya berniat mau pulang karena di jalan kehabisan bensin dan hanya membawa uang seadanya,” katanya.

“Beliau dari Kalimantan pulang ke Jogja bermaksud mendampingi anaknya yang sedang wisuda sekolah, tapi karena anaknya kagol malah bapaknya dimarahi di depan guru-gurunya dan membanting hp-nya, kemudian beliaunya pergi bermaksud untuk pulang karena malu sama guru dan orang di sekitar tapi di jalan kehabisan bensin,” ujar pemilik akun TikTok @MoMo_Wikan, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com pada Selasa, 23 Mei 2023.

Akibat kejadian ini, sejumlah warganet beramai-ramai menaruh simpatinya untuk sang ayah .

“Lihat bapaknya pakai batik rapi gitu, pasti dia bangga bakal dampingi anaknya wisuda , ya Allah dek semoga Allah lembutkan hatimu,” ucap pemilik akun @meyla.id.

Bapake jauh-jauh kerja ke Kalimantan, balik ke Jogja cuma mau dampingi anaknya wisuda eh malah gitu, semoga bapak sehat-sehat selalu doakan saja anaknya yang baik,” ucap pemilik akun @rinna Rahmawati.

Anaknya belum tahu rasanya jauh dari bapak dan ga punya bapak,” tutur pemilik akun @cciss.encis.***