Menkes: Omicron XBB 1.5 atau Kraken Masuk Indonesia, dari Orang Polandia

Menkes: Omicron XBB 1.5 atau Kraken Masuk Indonesia, dari Orang Polandia

cnbc-indonesia.com – Menteri Kesehatan ( Menkes ) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, virus corona subvarian Omicron, yakni XBB 1.5 atau Kraken masuk ke Indonesia melalui warga Polandia.

Ia menyebutkan, warga Polandia itu diketahui terinfeksi virus Kraken setelah dilakukan pemeriksaan whole genome sequencing (WGS).

“Dilaporkan bahwa varian ini sudah ditemukan, dari orang Polandia, dan itu dia kenanya di Balikpapan,” ujar Budi ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

Ia mengungkapkan, warga Polandia tersebut masuk ke Indonesia pada 6 Januari 2023 lewat Jakarta.

“Kemudian dia ke Balikpapan tanggal 7 Januari, kemudian di rapid antigen negatif. Tanggal 11 Januari dia mau naik kapal jadi di PCR sebagai syarat masuk kapal, dan hasilnya positif,” ujar dia.

Budi menyampaikan, saat ini pihaknya mendeteksi siapa saja yang melakukan kontak erat dengan warga Polandia tersebut.

Ia juga meminta masyarakat tak panik. Sebab, meski penyebarannya cepat, Kraken tidak menyebabkan gejala berat.

“Jadi kalau sudah merasa tidak enak badan, periksa. Di tempat umum yang padat pakai masker,” ujar dia.

“Masyarakat juga harus tahu bahwa varian ini ringan, jadi pastikan booster-nya dilaksanakan,” kata Budi.

Subvarian baru Covid-19 itu lebih dulu terdeteksi di sejumlah negara seperti Singapura, Perancis, Inggris, Jerman, dan India.

Diduga, virus itu yang menyebabkan peningkatan signifikan infeksi Covid-19 di Amerika Serikat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

error: Content is protected !!