Shireen Sungkar Ungkap Cara Didik Anak Bareng Teuku Wisnu, Akui Konsul ke Ustaz: Ilmuku Masih Dikit

cnbc-indonesia.com – Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu sampai berkonsultasi ke seorang ustaz untuk mendapatkan ilmu.

Hal ini lantaran Shireen Sungkar menyadari bahwa sebagai orang tua, dirinya merasa belum sepenuhnya memiliki ilmu dalam mendidik anak.

Dikutip dari YouTube Titi dan Tian Minggu (11/9/2022), Shireen Sungkar membagikan pengalamannya.

“Aku juga lagi berjuang banget supaya bisa mendidik mereka dengan baik, ya karena aku masih jauh dari baik.”

“Ilmu aku masih sedikit banget untuk ngedidik dengan cara yang sebenernya karena kan setiap orang punya pola didik yang beda-beda,” terang Shireen Sungkar.

Shieen Sungkar mengaku berkonsultasi dengan ustaz saat putranya, Adam tengah aktif dan banyak perubahan.

“Misalnya nih Adam tuh sekarang lagi aktif banget, lagi banyak perubahan lah.”

“Jadi aku langsung konsul ke beberapa guru, ustaz yang spesialis parenting.”

“Terus kita nanya atau denger aja di YouTube-nya segala macem,” ungkapnya.

Selain itu, Shireen dan Wisnu akan mencatat hal-hal penting dan introspeksi diri terkait didikan yang mereka berikan.

“Terus kita berdua catet, ‘Oh berarti ini kita salah, oh reaksi kita harusnya seperti ini’.”

“Kita terapin pelan-pelan, Adam itu kan sekarang umur delapan tahun,” tutur Shireen.

Adik dari Zaskia Sungkar itu mengatakan bahwa anak laki-laki seharunya lebih banyak menghabiskan waktu bersama ayahnya.

“Dari sosok yang menyampaikan ke kita, kalau umur delapan keatas itu harus banyak waktu sama bapaknya sebenernya kalau anak laki-laki.”

“Nol sampai tujuh (tahun) (sama) ibu kan, walaupun seumur hidupnya sama ibu lah ya.”

“Tapi delapan tahun ke atas, dia banyak keluar sama bapak, aku bilang (ke Kak Wisnu) ‘Berarti kamu harus ngeluangin waktu sama Adam’,” imbuhnya.

Shireen selalu berkomunikasi dengan Wisnu terkait rencana kedepan untuk anak-anak mereka.

“Aku sama Kak Wisnu kalau lagi keluar, kita bikin visi misi keluarga kita, anak-anak mau kayak gimana? Mau jadi apa?”

“Walaupun nanti ngikutin passion-nya mereka, tapi apa sih yang kita pengen dari mereka? Kan masih diarahinnya dari kecil,” jelasnya.

Shireen juga mengungkapkan kegemaran kedua anak mereka yang berbeda.

“Adam memang suka hal-hal sains gitu kan, yang kedua itu nggak terlalu suka.”

“Dia (anak kedua) lebih suka ngitung, ya udah, kan beda-beda, yang kedua suka banget binatang sama suka baju.”

“Dia kalau ditanya ‘Kamu mau jadi apa?’ Kadang jadi dokter hewan, kadang berubah lagi, ‘Mau bikin baju kayak Mami Kia’,” tutup Shireen Sungkar .

(Tribunnews.com/Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu

Kerap Dihujat Netizen, Fuji Akui Sabar & Rindu Jadi Orang Biasa: Dulu Bebas Lepas, Gak Ada Pikiran

Kerap Dihujat Netizen, Fuji Akui Sabar & Rindu Jadi Orang Biasa: Dulu Bebas Lepas, Gak Ada Pikiran

Tak Dilarang Suami Beli Apa yang Disenangi, Aurel Hermansyah Akui Belanja Tas Mewah 3 Kali Sebulan

Adu Gaya Zaskia Sungkar dan Kiky Saputri Jajal Catwalk di Zebra Cross Fashion Week Dukuh Atas Jakpus

SCBD Fashion Week Tak Lagi Jadi Peragaan Busana Sederhana

Putus dari Alyssa Daguise, Al Ghazali Akui Tak Menyesal & Ungkap Kriteria Idaman Sukanya yang Soleha

Kerap Umbar Aib Rumah Tangga seusai Cerai dari Jonathan Frizzy, Dhena Devanka Ungkap Alasannya

Istana Belum Terima Permintaan Resmi dari Plt Ketua Umum PPP Mardiono Untuk Bertemu Presiden Jokowi

Sosok Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, Diserbu Warganet di IG Gara-gara Penolakan Gereja

Bharada E Masih Trauma dengan Peristiwa Tewasnya Brigadir J di Rumah Ferdy Sambo, Kini Banyak Berdoa

Bjorka Berulah dan Klaim Bocorkan Dokumen Rahasia Presiden Jokowi, BSSN Gandeng Bareskrim

Bantuan Langsung Tunai BBM dan BPNT Mulai Disalurkan di Jateng, Dibagikan pada 3,2 Juta Penerima

Kuliner Legendaris Serabi Hijau Sari Rasa Bekasi, Sudah Berdiri 22 Tahun & Jadi Favorit Banyak Orang