Eksistensi Suharso Monoarfa Dinilai Mengancam PPP Jelang Pemilu 2024

Eksistensi Suharso Monoarfa Dinilai Mengancam PPP Jelang Pemilu 2024 - GenPI.co
Eksistensi Suharso Monoarfa Dinilai Mengancam PPP Jelang Pemilu 2024. Foto: Dok. Tim Hukum Penyelamatan PPP

GenPI.co – Direktur Eksekutif Studi Demokrasi Rakyat Hari Purwanto menilai eksistensi Suharso Monoarfa mengancam Partai Persatuan Pembangunan (PPP) jelang Pemilu 2024.

Sebagai ketua umum (ketum) PPP, Suharso Monoarfa seperti tak serius mengurus partai.

Hal tersebut disampaikan Hari dalam diskusi publik bertajuk “Akankah PPP Lolos Parliamentary Threshold 2024” yang digelar Tim Hukum Penyelematan PPP di Jakarta, Senin (29/8/2022).

BACA JUGA:  Suharso Monoarfa Tegaskan KIB Kompak soal Kandidat Capres 2024

“Hanya kepentingan individu saja yang dikeluarkan. Dia menyebut kiai amplop. Sengaja atau tidak, Suharso sudah meruntuhkan rumah besar yang membesarkannya,” ujar Hari Purwanto.

Hari menilai Suharso seperti lupa bahwa dia dibesarkan oleh PPP.

BACA JUGA:  Suharso Monoarfa Diminta Mundur, Rusli Effendi: Demi Keselamatan PPP

Menurutnya, pernyataan Suharso yang kontroversial dan menimbulkan polemik dinilai mengancam basis massa seperti kiai, ulama, dan ustadz. 

“Ketum PPP dengan mengucapkan kiai amplop, padahal tak semua bersikap itu. Itu sama saja pelecehan. Apa yang dikatakan Suharso sudah tak benar. Dia yang menghancurkan PPP, bukan kadernya. Statement itu bahkan masih menjadi trending,” kata Hari.

BACA JUGA:  Buntut Ucapan Amplop Kiai, Suharso Monoarfa Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Sementara itu, Direktur Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti memaparkan, dari beberapa hasil survei, ektabilitas PPP merosot dan terancam tak lolos ke parlemen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!