10 Merk Lipstik Matte yang Bagus dan Recommended

10 Merk Lipstik Matte yang Bagus dan Recommended

cnbc-indonesia.com – Saat ini banyak kaum hawa yang lebih memilih untuk menggunakan lipstik jenis matte karena berbagai kelebihannya. Ya, lipstik matte memiliki tekstur yang kering sehingga kontur bibir semakin terlihat tegas. Selain itu, lipstik matte juga lebih tahan lama jika dibandingkan jenis lipstik lainnya.

Hampir semua brand lipstik dan kosmetik terkemuka memiliki koleksi lipstik matte-nya masing-masing. Nah, kali ini Kamini akan mengulas 10 merk lipstik matte yang bagus dan bisa Anda jadikan pilihan untuk merias wajah.

10 Merk Lipstik Matte yang Bagus

1. Kylie Lip Kit

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Satu tahun terakhir, merk lipstik matte yang bagus ini memang sedang booming di hampir seluruh dunia. Kylie Lip Kit adalah lipstik matte yang digagas oleh Kylie Jenner. Satu set Kylie Lip Kit berisi lipstik matte cair dengan lip liner. Kombinasi dari lipstik matte dan lip liner ini dapat membuat bibir terlihat penuh sempurna, seperti bibir Kylie Jenner.

Produk ini akan membuat tekstur bibir menjadi lebih halus. Selain itu, lipstik ini juga tahan lama dan tidak mudah luntur. Anda bisa mendapatkan Kylie Lip Kit orisinil dengan harga sekitar 500 ribuan.

2. Wet n Wild Megalast Lip

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Yang satu ini adalah Wet n Wild Megalast Lips, sebuah lipstik matte impor yang dijual dengan harga terjangkau. Dengan dana 50 ribuan saja, Anda sudah bisa membawa pulang lipstik yang tersedia dalam warna soft hingga bold ini. Warna favorit dari lipstik ini adalah Ravin Raisin, yakni ungu tua.

Lipstik yang tahan selama 6 jam ini juga mengandung Vitamin A dan E. Wet n Wild Megalast Lip bisa menghaluskan bibir Anda, sekali pun bibir Anda kering dan kasar.

3. Too Faced Melted Matte

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Jika Kylie Lip Kit terlalu mahal untuk Anda, maka Anda bisa membeli Too Faced Melted Matte. Lipstik matte cair ini memang tidak dilengkapi dengan lip liner, tetapi warna dan kualitas yang ditawarkan oleh produk ini terbilang cukup baik. Lipstik ini tidak mudah luntur karena bersifat waterproof.

Di samping itu, tekstur lipstik ini begitu lembut, sehingga tidak membuat bibir terasa kaku atau kering. Jika ingin membeli Too Faced Melted Matte, Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar 80 ribuan saja.

4. MAC Matte Lipstick

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

M.A.C kembali memperkenalkan sebuah produk pewarna bibir yang best seller di pasaran. Ya, M.A.C Matte Lipstick adalah lipstik matte yang dikemas dalam bentuk tube. Warna-warna yang ditawarkan produk ini nampak sangat cocok dengan berbagai skintone kulit. Produk ini juga dilengkapi dengan pigmentation dan Vitamin E.

Adapun daya tahan yang ditawarkan lipstik matte ini cukup baik karena dapat bertahan hingga seharian penuh. M.A.C Matte Lipstick bisa Anda dapatkan dengan harga mulai 390 ribuan.

5. Jeffree Star Cosmetics Velour Liquid Lipstick

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Selanjutnya, ada merk lipstik matte yang bagus dan merupakan salah satu kompetitor Kylie Lip Kit. Adalah Jeffree Star Cosmetics Velour Liquid Lipstick yang merupakan lipstik matte cair dan bisa memberikan efek penuh pada bibir Anda.

Meskipun produk ini merupakan jenis lipstik matte, tetapi tekstur dari produk ini begitu lembut dan dapat melembabkan bibir. Ketika membeli produk ini, Anda juga tidak akan mendapatkan lip liner. Jeffree Star Cosmetics Velour Liquid Lipstick dibandrol mulai harga 470 ribuan.

6. Beauty Bakerie Lip Whips

Rekomendasi merk lipstik matte terbaik berikutnya adalah Beauty Bakerie Lip Whips. Lipstik yang dikemas dalam kemasan mewah ini hadir dalam beragam pilihan warna, mulai dari warna yang soft, nude, sampai bold. Bahkan, Anda bisa menemukan warna-warna yang mungkin tidak biasa untuk warna lipstik, seperti biru tua dan biru muda.

Beauty Bakerie Lip Whips mengusung formula smudge-proof dan kiss-proof. Produk ini tidak mudah luntur saat terkena air atau digosok. Daya tahan lipstik matte ini cukup lama, sehingga Anda juga tidak perlu sering-sering melakukan touch-up.

7. L’Oreal Color Riche Moist Matte Lipstick

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

L’Oreal juga tidak mau ketinggalan untuk memproduksi merk lipstik matte yang bagus dengan kemasan yang elegan. Ya, L’Oreal Color Riche Moist Matte Lipstick merupakan salah satu lipstik matte best seller. Lipstik dengan warna intens dan kaya pigmen ini menyediaka 15 varian warna. Walaupun teksturnya matte, lipstik ini tetap memberi kelembaban pada bibir agar tidak kering.

Soft focus pigmen gel pada lipstik ini menciptakan efek matte yang sempurna. Ada juga kandungan velvet di dalamnya untuk membuat bibir selalu terasa lembut. Dapatkan L’Oreal Color Riche Moist Matte Lipstick dengan harga 130 ribu.

8. Sephora Cream Lip Stain

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Sebagai toko kosmetik yang cukup ternama, Sephora juga memproduksi beberapa kosmetik, salah satunya adalah lipstik matte. Melalui Sephora Cream Lip Stain, toko kosmetik ini berusaha untuk memberikan lipstik matte murah dengan kualitas terbaik. Ada lebih dari 30 varian warna yang tersedia untuk produk ini.

Selain kaya pilihan warna, Sephora Cream Lip Stain juga diperkaya dengan minyak alpukat yang berperan sebagai pelembab sekaligus formula untuk membuat lipstik ini awet. Tekstur dari lipstik cair ini tidak lengket dan terasa lembut di bibir. Kini, Anda dapat membeli Sephora Cream Lip Stain secara online.

9. Wardah Lipstick Matte

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Produk dari Wardah masuk dalah list merk lipstik matte yang bagus. Ya, untuk produk lipstik matte, Wardah memberikan 20 pilihan warna menarik yang bisa dipilih sesuai dengan selera Anda. Tekstur lipstik matte dari Wardah ini begitu halus dan lembut. Hasil polesan dari lipstik ini tidak terlalu glossy dan shiny. Meskipun demikian, Wardah Lipstick Matte memiliki kandungan Jojoba Oil dan Squalene untuk menjaga kelembaban bibir.

Walaupun Wardah merupakan merk kosmetik lokal, tetapi lipstik matte dari Wardah ini tahan lama dan memberikan hasil maksimal yang tidak kalah dengan lipstik matte lainnya. Satu buah Wardah Lipstick Matte dijual dengan harga 50 ribu dan bisa Anda beli secara online.

10. NYX Lip Lingerie

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Cari lipstik matte murah, tapi berkualitas? Beli saja NYX Lip Lingerie. Ini adalah lipstik matte cair yang akan membuat bibir Anda jadi berwarna sepanjang hari. Mengapa sepanjang hari? Karena daya tahan yang ditawarkan produk ini terbilang luar biasa hebat. Tekstur lipstik ini sangat creamy, sehingga terasa nyaman ketika membalut bibir Anda.

Untuk warna, NYX Lip Lingerie hanya tersedia dalam warna-warna nude saja. Tapi, justru itu daya tariknya, bukan? Harga yang ditawarkan untuk satu buah NYX Lip Lingerie juga sangat murah, yakni hanya sekitar 100 ribuan kurang.

Rekomendasi Lipstik Lainnya

Ternyata merk lipstik matte yang bagus dan recommended tidak hanya 10 merk yang sudah disebutkan di atas, lho. Kami masih memiliki beberapa rekomendasi lipstik matte lainnya yang memiliki kualitas terbaik dan bisa Anda jadikan referensi.

11. Silky Girl Go Matte Lipcolor

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Masih dari brand kosmetik lokal, kali ini Kamini akan merekomendasikan lisptik matte dari Silky Girl. Apa yang membuat Silky Girl Go Matte Lipcolor ini berbeda dengan produk sejenis lainnya? Lipstik matte dari Silky Girl ini diformulasikan dengan kandungan Shea Butter, Safflower Oil, dan Papaya Extract untuk menutrisi dan menjaga kelembaban bibir sepanjang hari.

Tekstur dari lipstik ini sangat ringan dan halus. Akan tetapi, lipstik ini tahan lama dan tidak mudah luntur meskipun Anda menggunakan liptsik matte ini untuk beraktivitas sepanjang hari. Harga yang dipasang untuk Silky Girl Go Matte Lipcolor adalah Rp 55.000 per buah.

12. Tarteist Creamy Matte Lip Paint

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Tarteist Creamy Matte Lip Paint adalah lipstik matte ringan yang kaya pigmen dan tidak membuat bibir menjadi kering. Lipstik ini memberikan hasil akhir berupa velvet matte finish. Warna-warna yang ditawarkan lipstik ini cukup menarik, mulai dari nude sampai warna hitam.

Daya tahan yang ditawarkan produk ini juga terbilang baik. Anda tidak perlu sering-sering melakukan touch up. Untuk memiliki Tarteist Creamy Matte Lip Paint, Anda bisa langsung membelinya dengan harga 115 ribu saja.

13. Purbasari Lipstick Color Matte

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Purbasari dikenal sebagai merk lulur asli Indonesia yang cukup ternama. Kali ini, Purbasari juga mengeluarkan produk kosmetik berupa Lipstick Color Matte. Lipstik ini akan memberikan hasil yang benar-benar matte. Namun, kelembaban bibir Anda akan tetap terjaga berkat adanya kandungan Squalene di dalam produk ini.

Kandungan antioksidan dan vitamin E dapat melindungi bibir Anda dari efek buruk paparan sinar matahari yang mengandung ultraviolet. Soal kemasan, lipstik ini dikemas dalam desain yang sangat elegan. Untuk seri lipstik matte, Purbasari menawarkan 10 varian warna yang soft hingga terang. U

ntuk memiliki Purbasari Lipstick Color Matte, Anda hanya tinggal mengeluarkan dana 36 ribu saja jika membelinya secara online.

14. Bobbi Brown Creamy Matte Lip Color

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Creamy Matte Lip Color dari Bobbi Brown adalah lipstik jenis matte yang tahan lama dan terdiri dari berbagai pilihan warna, mulai dari warna nude sampai bold. Salah satu merk lipstik matte yang bagus ini menggunakan Emolien yang mengunci kelembaban bibir dalam jangka waktu lama.

Pewarna bibir dari Bobbi Brown ini akan menciptakan sentuhan warna yang menarik dan tahan lama pada bibir Anda. Ada lebih dari 15 pilihan warna yang disediakan brand ini untuk seri lipstik matte-nya. Untuk membawa pulang Bobbi Brown Creamy Matte Lip Color, Anda harus merogoh kocek sekitar Rp 350.000. Anda juga bisa membelinya secara online.

15. Revlon Super Lustrous Matte Lipstick

10 Merk Lipstik Matte yang Bagus dan Recommended

Cek Harga di Shopee

Cek Harga di Lazada

Revlon dikenal sebagai merk kosmetik yang berkualitas internasional dengan harga yang murah. Seperti Super Lustruos Matte Lipstick dari Revlon ini yang dijual dengan harga sekitar 60 ribu saja. Lipstik ini akan memberikan polesan matte yang indah dan menawarkan hasil yang penuh pada bibir.

Revlon menjamin bahwa lipstik ini tidak menggumpal dan tidak akan menyebabkan bibir terasa kering. Tidak ada kesan kilap atau berminyak pada bibir setelah Anda menggunakan Revlon Super Lustrous Matte Lipstick. Tertarik untuk memiliki pewarna bibir yang menawarkan hasil matte ini?

Nah, itulah pilihan 10 merk lipstik matte yang bagus dan bisa Anda pertimbangkan di tahun ini. Silakan ikuti panduan menggunakan lipstik matte yang benar untuk hasil yang sempurna. Namun ingat, lipstik matte ini kurang cocok untuk bibir kering dan pecah-pecah. Jika Anda memiliki bibir kering, Kamini merekomendasikan lipstik khusus untuk bibir kering yang pernah kami ulas di artikel ini.

error: Content is protected !!