Bisnis  

Testnet Terakhir Resmi Beralih ke PoS, ETH Naik 14%

Testnet Terakhir Resmi Beralih ke PoS, ETH Naik 14%

cnbc-indonesia.com – — Ethereum memasuki tahap terakhir persiapan ‘The Merge‘ setelah Goerli, testnet ketiga dan terakhir, resmi beralih ke algoritma konsensus proof-of-stake (PoS) pada Rabu (10/8) malam.

Sebelumnya, testnet pertama, Ropsten, berhasil dialihkan ke PoS pada Juni lalu. Kemudian testnet kedua, Sepolia, melakukan peralihan serupa pada awal Juli.

Perpindahan testnet Goerli dilakukan dalam dua fase. Fase pertama adalah upgrade Bellatrix pada 4 Agustus. Sementara fase kedua dinamai Paris, yang dilakukan malam tadi setelah Terminal Total Difficulty (TTD) di rantai Goerli mencapai 10.790.000.

Dalam fase kedua, Decrypt melaporkan, terjadi transisi execution layer client ke proof-of-stake bersamaan dengan blok yang diproduksi oleh validator yang beroperasi di Beacon Chain. Beacon Chain merupakan jaringan PoS yang akan beroperasi bersama mainnet Ethereum.

Goerli, testnet yang digunakan pengembang Web3 untuk menguji blockchain sebelum melakukan transisi terhadap mainnet Ethereum, berbeda dengan Ropsten dan Sepolia. Goerli memiliki algoritma konsensus proof-of-authority (PoA), bukan proof-of-work (PoW).

Transisi Goerli yang dilakukan semalam juga berbeda dari transisi dua testnet sebelumnya. Untuk Goerli, operator node diminta untuk melakukan update consensus layer client dan execution layer client secara bersamaan, dan tidak boleh hanya update salah satunya.

Menurut Ethereum Foundation, transisi testnet Goerli adalah kesempatan terakhir bagi pengguna untuk memastikan bahwa validator PoS mereka dikonfigurasi dengan benar sebelum transisi mainnet dilakukan.

Transisi ini juga berfungsi sebagai uji coba terakhir sebelum mainnet Ethereum resmi bergabung dengan Beacon Chain bulan depan, yang dijadwalkan pada 19 September.

‘The Merge’ merupakan update paling signifikan yang dilakukan jaringan Ethereum sejak pertama kali diluncurkan pada 2015. Peralihan ini akan mengakhiri proses penambangan ETH dan menggantinya dengan konsensus PoS yang diklaim 99% lebih ramah lingkungan.

ETH terpantau naik 14% dalam 24 jam usai Goerli testnet resmi pindah ke PoS.

error: Content is protected !!