Bisnis  

Telegram Tambahkan Fitur Transfer Kripto Stablecoin USDT

Telegram Tambahkan Fitur Transfer Kripto Stablecoin USDT

cnbc-indonesia.com – — Platform perepesanan instan Telegram menambahkan fitur transfer stablecoin Tether USD (USDT) dalam layanannya. Pengguna kini dapat melakukan transfer USDT lewat bot @wallet yang tersedia Telegram.

Dilansir dari Decrypt, layanan transfer stablecoin tersebut mendukung pengiriman USDT di jaringan blockchain Tron atau TRC20. USDT sendiri tersedia di banyak blockchain lain yang berbeda. Namun untuk saat ini, dukungan Telegram baru mencakup transfer USDT di TRC20.

Pengguna dapat mengirimkan USDT mereka melalui fungsi bot @wallet yang ada di Telegram. Transfer aset kripto berupa stablecoin dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia tersebut menjadi semudah berkirim pesan teks.

Telegram sendiri dikenal sebagai salah satu platform yang cukup ramah bagi pengguna kripto. Telegram memperkenalkan aset kripto ke dalam aplikasinya dimulai tahun 2018 saat mereka meluncurkan Telegram Open Network (TON).

Proyek tersebut terpaksa ditinggalkan Telegram pada tahun 2020 setelah Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat (AS) mengatakan bahwa penawaran koin awal (ICO) proyek tersebut ilegal.

Walaupun Telegram mundur, proyek tersebut tetap hidup oleh TON Foundation. Saat ini, pengguna masih dapat membeli, menjual, dan mengirim aset Toncoin (TON) di aplikasi Telegram.

Telegram juga memungkinkan pengguna untuk membeli dan mengirim Bitcoin (BTC) ke pengguna lain atau menyimpannya di dompet Bitcoin. Namun, Bitcoin yang beredar di Telegram tidak bisa diuangkan secara langsung dan hanya bisa ditukar dengan TON.

Bahkan pada akhir 2022 lalu, pendiri Telegram Pavel Durov sempat menyatakan akan mendirikan bursa kripto terdesentralisasi (DEX) sendiri. Keinginan tersebut diungkapkan setelah ia menyaksikan kerusuhan yang melanda bursa sentral FTX sebelum akhirnya bangkrut pada November 2022.

Investor Mulai Tinggalkan BUSD, Kapitalisasi Pasar USDT Meroket

In “aset kripto”

Wallet FTX Transfer Rp2,2 Triliun Stablecoin ke Exchange

In “Blockchain”

Panic Selling USDC Bikin Investor Kripto Kehilangan $2 Juta saat Transfer

In “aset kripto”

error: Content is protected !!